Bogor: Artis yang juga politisi, Sys NS, resmi ditunjuk
menjadi Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Daerah (PPD) menggantikan
Adhi M. Massardi yang menjadi Wakil Ketua Umum PPD. "Selain Sys NS,
beberapa tenaga baru juga bergabung dengan PPD," kata Ketua Umum PPD,
Oesman Sapta, di Cisarua, Bogor, Jawa Barat, Ahad (2/11) malam.
Pria
dengan nama lengkap Raden Mas Haryo Heroe Syswanto NS Soerio Soebagio
ini sebelumnya adalah salah satu pendiri Partai Demokrat pada 2001 yang
selanjutnya memilih hengkang dan mendirikan Partai Negara Kesatuan
Republik Indonesia (NKRI) pada 2006. Namun partai NKRI gagal masuk dalam
jajaran partai peserta Pemilu 2009.
Sementara itu, pendiri
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdurrahman Wahid mengatakan, bersedia
menjadi pembina partai dengan nomor urut peserta Pemilu 12 tersebut.
Mengenai
target partai pada Pemilu 2009, Oesman mengharapkan memperoleh satu
kursi setiap provinsi untuk DPR-RI, sehingga secara keseluruhan minimal
memperoleh 33 kursi. "Kalau lebih tidak apa-apa," kata Oesman. Seperti
pada Pemilu 2004. Saat itu PPD menargetkan 50 kursi di DPRD, namun
kenyataannya memperoleh 117 kursi DPRD.
sumber : http://news.liputan6.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar